Khusus Blogger, Dapatkan Domain Gratis zone.id Sekarang!
COPAD | Dapatkan Domain Gratis zone.id Sekarang! - Halo sobat COPAD, senang bertemu dengan kalian lagi nih. Nah, pada kesempatan kali ini mimin akan memberikan tutorial kepada sobat tentang cara mendapatkan domain gratis! Dan tentunya lengkap dengan cara memasangnya. Mungkin sobat sudah tidak asing lagi dengan kata "domain gratis", yah.. Seperti situs Freenom yang juga menyediakan domain gratis kepada sobat blogger sekalian, situs yang mimin akan bagikan nantinya juga menyediakan domain gratis berupa zone.id. Tapi bedanya, untuk mendapatkan domain ini sangatlah simpel dan mudah, tidak seperti Freenom yang penuh dengan lika-liku baru bisa mendapatkan domain gratis tersebut.
Nah, pada situs ini sobat hanya cukup mendaftar satu kali untuk mendapatkan domain zone.id tersebut. Dan yang tidak kalah penting adalah domain ini tentunya bisa didaftarkan di AdSense.. Wow banget kan? Sudah gratis, dapat AdSense juga. Hehehe.. Nah, kalian pasti sudah mulai penasaran kan bagaimana cara dapetnya dan bagaimana cara pasangnya. Tenang aja, mimin akan menjelaskannya dengan singkat, padat, dan juga jelas pada uraian di bawah nanti. Oke, kalau begitu tanpa basa-basi lagi berikut cara untuk mendapatkan dan memasang domain zone.id. Check it out!
Cara Mendapatkan Domain Gratis zone.id
1. Kunjungi situs zone.id terlebih dahulu atau langsung klik di sini. Selanjutnya, klik Login / Mendaftar.
2. Pilih tab Registrasi lalu isi formulir dengan data diri sobat. Jika berhasil terdaftar, sobat akan dialihkan ke halaman Main Panel.
3. Pilih tab Subdomain lalu pilih Tambah Subdomain. Silahkan sobat isi kolom yang telah disediakan dengan nama domain yang sobat inginkan. Contoh: zonapintaspelajar. Lalu klik Tambahkan.
4. Jika muncul eror berarti domain tersebut telah digunakan, silahkan sobat ganti dengan nama domain yang lain.
5. Selesai. Domain yang sobat daftarkan sudah dapat digunakan.
Penjelasan lebih lengkap beserta gambar cek di sini.
Cara Memasang Domain zone.id Pada Blog
1. Silahkan Login ke blog sobat terlebih dahulu lalu pilih menu Setting.
2. Pada submenu Dasar, klik Siapkan URL Pihak ke-3. Selanjutnya, masukkan nama domain yang telah sobat daftarkan sebelumnya dan harus diawali dengan www. Contoh: www.zonapintaspelajar.zone.id. Jangan lupa klik Simpan.
3. Akan muncul pesan eror, tapi sobat tenang saja karna ini masih merupakan bagian dari pemasangan domain tersebut. Yang perlu sobat lakukan hanyalah menyalin kode yang telah disediakan pada saat eror. Kode itu tepat berada di bawah tulisan www dan ghs.google.com.
4. Untuk menyelesaikan masalah eror tersebut, silahkan Login kembali pada situs zone.id. Di halaman Main Panel pilih tab Subdomain kemudian klik Panel pada domain yang akan dipasang tadi lalu pilih tab Setting.
5. Copy kedua kode dari blog tadi pada halaman Setting ini. Kode untuk www pada kolom www dan kode untuk ghs.google.com pada kolom ghs.google.com. Klik Simpan.
6. Kembali ke blog sobat lalu klik Simpan pada pemasangan domain yang eror tadi. Jika berhasil maka akan muncul pesan bahwa pemasangan telah berhasil. Jika masih eror, silahkan tunggu sejenak lalu setelah itu klik Simpan.
7. Klik Edit di samping domain baru yang telah dipasang, lalu centang kotak Alihkan..... kemudian klik Simpan.
8. Selesai. Sobat tinggal menunggu hingga blog sobat telah teralihkan sepenuhnya pada domain baru tersebut.
Penjelasan lebih lengkap beserta gambar cek di sini.
Penjelasan lebih lengkap beserta gambar cek di sini.
Nah, itulah tadi cara simpel dan mudah untuk mendapatkan serta memasang domain gratis zone.id pada blog.
Akhir Kata
Sekian dulu pertemuan kita pada artikel Khusus Blogger, Dapatkan Domain Gratis zone.id Sekarang! kali ini, semoga apa yang mimin bagikan dapat bermanfaat. Terus kunjungi blog COPAD atau langsung Subscribe untuk berlangganan artikel terbaru dan bermanfaat lainnya secara gratis. Untuk perhatiannya mimin ucapkan terima kasih dan mohon maaf untuk segala keterbatasan serta kesalahan dalam penulisan ataupun kata-kata yang kurang berkenan.